Entertainment

Sinopsis Film The Negotiator, Film Thriller Politik di Timur Tengah

JAJAK PENDAPAT

Siapa pilihan Capres 2024 kamu?

KONTEKS.CO.ID – Film “The Negotiator” yang memiliki judul asli “Beirut” telah rilis pada tahun 2018.

Film “The Negotiator” adalah film thriller politik yang mengisahkan tentang seorang mantan diplomat Amerika Serikat. Cerita ini berlatar belakang tahun 1982 di kota Beirut, Lebanon.

Film “The Negotiator” telah tayang pada tahun 2018 berhasil mendapatkan satu nominasi penghargaan.

Sinopsis Film “The Negotiator”

Mason Skiles (Jon Hamm) adalah seorang negosiator yang sangat berbakat dan berpengalaman dalam menyelesaikan konflik dan perundingan sulit di Timur Tengah.

BACA JUGA:   Jadwal Tayang dan Sinopsis Film Sri Asih

Namun, hidupnya berubah drastis ketika sebuah serangan teroris terjadi di pesta yang diadakan di kediamannya di Beirut.

Serangan teroris tersebut mengakibatkan kematian istri Mason, Nadia Skiles (Leila Bekhti).

Sepuluh tahun kemudian, Mason hidup dalam keadaan terpuruk dan menjalani kehidupan yang suram sebagai makelar di Boston.

Namun, tiba-tiba ia mendapatkan kesempatan untuk kembali ke Beirut ketika seorang teman lama yang bekerja sebagai agen CIA meminta bantuannya.

BACA JUGA:   Sinopsis Film Transformers: Revenge of the Fallen, Sekuel Kedua Raih Banyak Penghargaan

Temannya tersebut mengetahui bahwa seorang teroris yang bertanggung jawab atas serangan di Beirut sepuluh tahun lalu muncul kembali.

Kemudian, Mason dipanggil untuk membantu dalam negosiasi pembebasan sandera yang kompleks dan berbahaya.

Saat sekelompok teroris menculik Agen CIA, Ia harus kembali ke kota yang penuh bahaya untuk menyelamatkannya.

Tak hanya itu, Mason pun terjebak dalam kekuasaan dan intrik pemerintah Amerika Serikat.

Ia harus berusaha untuk menangani situasi yang rumit dan tidak terduga di Beirut.

BACA JUGA:   Ini 5 Alasan Kenapa Miracle in Cell No 7 Wajib Ditonton

Dia pun mencoba mengungkap kebenaran yang sebenarnya dan menyelamatkan nyawa orang yang dicintainya.

Film “The Negotiator” menghadirkan gambaran yang mendalam tentang politik dan konflik di Timur Tengah, termasuk pengkhianatan, manipulasi, dan keberanian.

Jika kamu menyukai film yang tegang dan bertema perang, film ini akan cocok menemani waktu santaimu.***



Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"

Authors

Berita Lainnya

Muat lagi Loading...Tidak ada lagi