Entertainment

Sinopsis American Born Chinese, Drama Seri Terbaru Disney+ Tayang 24 Mei 2023

JAJAK PENDAPAT

Siapa pilihan Capres 2024 kamu?

KONTEKS.CO.ID American Born Chinese adalah sebuah drama seri terbaru yang dapat kamu saksikan melalui platform Disney+.

Drama seri ini telah tayang pada hari Rabu, 24 Mei 2023 dengan cerita yang menarik.

Para pemeran senior dalam drama seri American Born Chinese adalah Michelle Yeoh, Ke Huy Quan, dan Daniel Wu.

Mereka membawa karakter-karakter ini menjadi hidup dengan kemampuan akting mereka yang luar biasa.

Tak hanya itu, keberadaan mereka dalam drama ser ini memberikan dimensi baru pada cerita yang sedang dijalani.

BACA JUGA:   Sinopsis Drama Connect Dibintangi Jung Hae In, Kim Hye Joon, dan Go Kyung Pyo

Sinopsis American Born Chinese

Drama seri ini mengisahkan perjalanan hidup seorang remaja biasa yang harus beradaptasi dengan kehidupan sosial di sekolah menengahnya.

Jin Wang (Ben Wang) remaja Amerika biasa, yang tiba-tiba mengalami perubahan besar ketika dia berteman siswa baru.

Perkenalan Wei Chen dengan Jin Wang yang akan mengubah hidup Jin
Perkenalan Wei Chen dengan Jin Wang yang akan mengubah hidup Jin (Foto: IMDb-Trailer American Born Chinese)

Wei Chen (Jimmy Liu) adalah siswa pindahan baru di sekolah Jin. Wei Chen merupakan seorang putra dewa mitologis yang tidak berasal dari dunia lain.

Jenis persahabatan ini membawa Jin Wang ke dalam petualangan seru yang mengubah hidupnya selamanya.

BACA JUGA:   Michelle Yeoh Menang Oscar: Sekeluarga Yeoh Kegirangan

Namun, Ia tanpa sadar terjerat dalam pertempuran antara dewa-dewa mitologi Tiongkok.

Drama ini menggabungkan beberapa genre, termasuk aksi, petualangan, komedi, dan fantasi.

Dengan begitu, kamu akan merasakan berbagai emosi yang berbeda saat mengikuti kisah menarik American Born Chinese ini.

Selain itu, drama seri ini juga menyajikan petualangan yang menegangkan serta mengangkat tema identitas, budaya, dan keluarga.

Oleh karena itu, kamu akan terpukau dengan penggabungan cerita yang seru dengan pesan-pesan yang mendalam ini.

Ini merupakan salah satu drama seri yang layak tonton untuk pecinta aksi, petualangan, komedi, dan fantasi.

BACA JUGA:   Fakta Menarik Everything Everywhere All at Once, Film Super Ruwet Tapi Raih 11 Nominasi Oscar 2023
Banyak Dewa Mitologi Tiongkok dalam Drama Seri Ini
Banyak Dewa Mitologi Tiongkok dalam Drama Seri Ini (Foto: IMDb-Trailer American Born Chinese)

Drama seri komedi aksi fantasi ini telah menayangkan musim pertama dengan total 8 episode, dengan durasi berkisar antara 29 hingga 43 menit.

Beruntungnya, dengan panjang episode yang cukup, kamu dapat terlibat sepenuhnya dalam alur cerita yang menegangkan dan emosional.

Drama seri ini merupakan hiburan yang menyenangkan dan memikatmu sepanjang episode-episode yang ditayangkan.***



Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"

Authors

Berita Lainnya

Muat lagi Loading...Tidak ada lagi