Lainnya

Bertemu Empat Mata dengan Prabowo Subianto di Istana, Dasco Bicara Soal Arah Dukungan Jokowi

JAJAK PENDAPAT

Siapa pilihan Capres 2024 kamu?

KONTEKS.CO.ID – Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo yang juga Ketum Gerindra gelar pertemuan di Istana Negara.

Agenda pertemuan Presiden Jokowi dan Prabowo disampaikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

“Saya pikir pertemuan siang ini antara Pak Prabowo dan Pak Jokowi adalah hal yang biasa,” kata Dasco menanggapi agenda pertemuan Presiden Jokowi dan Prabowo di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis 15 Mei 2023.

BACA JUGA:   Besok Anas Urbaningrum Bebas, Siapkan Pidato Khusus untuk SBY

Dasco menyebut bahwa agenda pertemuan tersebut dilakukan dalam konteks Prabowo selaku Menteri Pertahanan yang duduk di kabinet pemerintahan Jokowi.

“Pertemuan antara presiden dan pembantu presiden sebagai menterinya, tentu Pak Prabowo kerap kali dipanggil dan juga kerap kali harus melaporkan program-program yang sudah dijalankan,” tuturnya.

Namun, dia mengaku tidak tahu apakah pertemuan tersebut dilangsungkan karena dilatarbelakangi arah dukungan yang diberikan Jokowi kepada Prabowo atau menindaklanjuti elektabilitas Prabowo yang meningkat berdasarkan hasil survei.

BACA JUGA:   Cuaca di Jabodetabek Diprediksi Berawan, Selasa 16 Mei 2023

Dasco pun kembali menegaskan bahwa agenda pertemuan Prabowo dengan Jokowi berkaitan dengan pekerjaan yang diampunya sebagai menteri pada Kabinet Indonesia Maju.

“Saya belum tahu, tetapi yang pasti hari ini pertemuannya adalah dalam rangka soal ya pekerjaan antara atau pembicaraan antara presiden dengan menteri soal pekerjaan,” ucap dia. ***



Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
BACA JUGA:   Parah! Ternyata Ini yang Dikatakan Fans Leslar Hingga Membuat Dewi Perssik Murka

"Google News"

Author

Berita Lainnya

Muat lagi Loading...Tidak ada lagi