KONTEKS.CO.ID – Tampang pelaku pembunuhan terhadap mayat wanita inisial RM (50) dalam koper di Bekasi.
Pelaku pembunuhan mayat wanita dalam koper berinisial AARN terekam CCTV hingga tampangnya terlihat jelas.
Dalam foto yang beredar, pelaku pembunuhan mayat wanita dalam koper mengenakan pakaian serba hitam sedang menelepon.
Pelaku berinisial AARN dan korban RM (50) terekam CCTV di hotel kawasan Bandung, Jawa Barat.
Menurut informasi, pelaku dan korban masuk ke kamar hotel pukul 09.51 WIB, pada Rabu 24 April 2024.
Kemudian, pada pukul 18.39 WIB, pelaku keluar kamar sambil membawa koper berwarna hitam.
“Terduga pelaku terekam di CCTV sebuah hotel di Bandung, membawa koper hitam,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Rabu 1 Mei 2024.
Polisi membekuk pelaku pembunuh wanita dalam koper di Cikarang, Bekasi di Palembang, Sumatra Selatan.
“Mengamankan seorang laki-laki yang diduga pelaku pembunuhan terhadap seorang wanita yang mayatnya ditemukan di dalam koper beberapa waktu yang lalu di Cikarang Barat, Bekasi,” kata Ade Ary kepada wartawan, Rabu 1 April 2024.
Kata Ade Ary, tim gabungan membekuk pelaku di Palembang, Sumatra Selatan.
“Saat ini sedang dalam perjalanan ke Jakarta, selanjutnya dilakukan pendalaman,” katanya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"