KONTEKS.CO.ID – Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) akan buka kembali untuk umum pada Selasa, 19 September 2023 besok.
Sebelumnya, kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru tutup total akibat flare prewedding pada 6 September 2023,
Berdasarkan pengumuman akun @bbtnbromotenggersemeru pada 18 September 2023, pihak TNBTS akan membuka kembali kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru untuk pengunjung.
Wisatawan dapat berkunjung melalui pintu masuk Coban Trisula di Kabupaten Malang, Wonokriti di Kabupaten Pasuruan. Kemudian, Cemorolawang di Kabupaten Probolinggo, dan Senduro di Kabupaten Lumajang. Pembukaan mulai besok Selasa, 19 September 2023 pukul 00.01 WIB.
Selanjutnya, wisatawan hanya dapat melakukan pembelian tiket masuk kawasan Bromo secara online melalui laman http://bookingbromo.bromotenggersemeru.org.
Pihak TNBTS tidak melayani pembelian tiket secara offline pada seluruh pintu masuk kecuali sistem pembelian tiket secara online sedang bermasalah.
Pengunjung juga wajib mengikuti seluruh peraturan dan larangan yang berlaku pada kawasan TNBTS sesuai pada laman booking online.
Kabar baik lainnya adalah pengunjung yang telah melakukan booking online pada tanggal 7 – 18 September 2023 dapat mengajukan reschedule melalui laman http://bit.ly/reschedulebromo092023.
Selain itu, pengunjung yang ingin melakukan perjalanan wisata ke Ranu Regulo dan Ranu Darungan dapat melakukan pembelian tiket secara langsung pada pintu masuk dua kawasan tersebut.
Namun, pendakian Gunung Semeru masih tertutup karena tingkat aktivitas kegunungapian gunung ini masih pada Level III (siaga).
Pihak TNBTS juga mengimbau seluruh wisatawan beserta pelaku jasa wisata untuk mematuhi segala prosedur masuk, peraturan dan larangan yang berlaku di kawasan TNBTS.
Seluruh wisatawan juga diimbau tidak membawa peralatan yang dapat menimbulkan kebakaran hutan. Di antaranya api unggun, perapian, kembang api, petasan, dan flare demi mencegah terjadinya kebakaran hutan seperti peristiwa yang sebelumnya terjadi.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"